ICIPRASA.COM | LHOKSEUMAWE 26 april 2025 -Bagi para pecinta pedas telah hadir Bakso Barokah, yang berada di lhokseumawe jln merdeka simpang empat. Bakso ini di beli pada tanggal 20 April 2025, di sini banyak varian nya seperti bakso urat, dan bakso mercon, yang paling best seller di Bakso Barokah ini bakso mercon kuah spicy.
Bakso mercon itu bakso yang isinya super pedas, biasanya ada cabai rawit atau sambal di dalamnya. Namanya “mercon” karena rasanya bisa meledak di mulut, kayak petasan. Biasanya disajikan sama kuah yang juga pedas banget, cocok banget buat yang doyan pedas ekstrem.
Bakso mercon sangat populer di kalangan anak remaja sekarang, karna rasanya yang pedas, gurih, dan tampilannya menggugah selera. Bakso mercon ini termasuk ramah di kantong karna harganya mulai dari Rp.15.000 an, Bakso Barokah buka pada jam 11:00 wib-23:00 wib. “Bakso mercon di sini best seller banget apalagi cewe-cewe banyak banget yang suka makanan pedas” ujar pemilik bakso Barokah
Jadi buat kalian pecinta pedas tunggu apalagi?
Segera datang ke Bakso Barokah yang berada di Lhokseumawe jln.merdeka simpang empat.
By: Nurul Mailezianti