ICIPRASA.COM | Pematangsiantar, 19 Maret 2025
Bagi kamu pecinta kopi, menemukan tempat yang menyajikan kopi berkualitas dengan harga terjangkau bisa menjadi sebuah kebahagiaan. Di salah satu cafe di Siantar, Anda dapat menikmati kopi latte yang lezat dengan harga Rp 26.000.
Kopi latte yang disajikan di cafe ini dibuat dengan biji kopi berkualitas tinggi dan proses pembuatan yang teliti. Salah satu barista yang bertugas di cafe tersebut, Teguh (19), telah memiliki pengalaman selama 10 bulan dalam membuat kopi yang unik. Ia memiliki passion yang cukup besar dalam dunia kopi dan menyajikan kopi yang berkualitas kepada pelanggan.
Cafe ini buka setiap hari, sehingga Anda dapat menikmati kopi latte kapan saja. Teguh juga siap untuk membuat kopi latte untuk Anda. Cafe ini terletak di jantung kota Pematang Siantar, membuatnya mudah dijangkau oleh pecinta kopi.
Alasan Teguh menjadi barista adalah karena ingin terus belajar dan mengenal lebih dalam tentang kopi. Barista Teguh membuat kopi latte dengan mesin espresso dan steamer, serta menambahkan desain unik di atas kopi menggunakan busa dari susu fresh milk atau susu UHT.
Dibuat oleh: Reyza abdillah fahri