Home / Drink

Rabu, 16 April 2025 - 19:46 WIB

Ingin bersantai sambil menikmati secangkir kopi? Yuk, langsung saja datang ke Qahwa Coffee!

ICIPRASA. COM | Lhokseumawe, Aceh 12/4/2025 – Bagi para pecinta kopi, ada satu tempat yang wajib Anda kunjungi untuk menikmati momen ngopi sambil bersantai di pusat kota Lhokseumawe.

 

Qahwa Coffee, yang berlokasi dekat SMAN 1 Lhokseumawe, menawarkan beragam minuman kopi yang menjadi pilihan favorit berbagai kalangan. Ari, salah satu pegawai di Qahwa Coffee, menyatakan bahwa kafe ini memiliki banyak pelanggan setia. Tak heran jika tempat ini selalu ramai meskipun masih pagi. Suasana yang nyaman membuat para pengunjung betah untuk bersantai di sini.

Baca Juga  Orange Juice di Restoran Kutaradja Lhokseumawe, Minuman Simpel yang Jadi Primadona

 

“Saya suka nongkrong di sini sambil menyelesaikan tugas, karena tempatnya sangat nyaman,” ujar Fatia (19), seorang pelanggan setia.

Poto Cappucino Blend, ICIPRASA/surya

Salah satu menu yang kami coba di Qahwa Coffee adalah Cappuccino Blend, yaitu kopi campuran yang dirancang khusus untuk menyajikan cappuccino. Minuman ini terdiri dari espresso, susu panas, dan foam susu, dengan rasio kopi yang tepat untuk menciptakan keseimbangan rasa dan aroma yang kaya. Cappuccino Blend menjanjikan pengalaman minum kopi yang sempurna.

Baca Juga  Saatnya Upgrate Mood dengan Minum Cappuccino

 

Sensasi luar biasa terasa saat kami mencicipi segelas kopi ini. Bagi Anda warga Lhokseumawe dan sekitarnya, segera cobalah pengalaman nyantai sambil ngopi di Qahwa Coffee. Ayo, datang dan rasakan kenikmatannya!

 

Dibuat oleh : Surya Fajar Kelana

Share :

Baca Juga

Drink

Kesegaran Alami dalam Gelas: Es Timun Serut dengan Selasih yang Menyegarkan

Drink

Ngopi Nggak Harus Pahit Matcha Espresso Kopi Kenangan Jadi Minuman Favorit Anak Muda Lhokseumawe

Drink

Caffe Rumoh Tuha: Menyeruput Lemon Tea di Tengah Nuansa Heritage Aceh

Drink

”Minuman Murah, Rasa Wah: Es Teh Jumbo Laris Manis di Pinggir Jalan”

Drink

Ocean Blue, Minuman Kekinian yang Menyegarkan

Drink

MOL’S Coffee Hadir di Depan Kantor Bupati Lama Lhokseumawe, Jadi Tempat Nongkrong Favorit Warga

Drink

Wow minuman segar Strawberry Blest yang menggugah selera

Drink

Frappe Choco JCO, Minuman Cokelat yang Bikin Nagih