Home / Dissert / Jelajah Kuliner

Sabtu, 22 Maret 2025 - 23:58 WIB

Martabak Manis, Camilan Lezat dengan Beragam Topping

ICIPRASA |LANGKAT, 21 Maret 2025 – Martabak manis, camilan yang identik dengan adonan tepung yang tebal ini juga dikenal dengan sebutan terang bulan di beberapa daerah. Teksturnya yang lembut dan kenyal, rasanya yang manis serta ditaburi oleh berbagai topping menjadikannya populer dan begitu digemari oleh berbagai kalangan masyarakat.

Martabak manis dibuat dari adonan tepung, telur, ragi, dan bahan lainnya yang kemudian di panggang hingga matang. Lalu diberi mentega dan diisi berbagai varian topping, mulai dari coklat, keju, kacang, meses, dan yang lainnya.

Martabak manis yang dijual oleh gerai Martabak Manis Royal ini memiliki begitu banyak varian. Untuk adonan martabaknya sendiri ada empat varian, yakni original, pandan, black forest dan red velvet. Sedangkan varian toppingnya ada banyak sekali, di antaranya keju coklat, coklat, jagung, pisang, keju jagung, strawberry, kismis dan yang lainnya.

Baca Juga  Cuma 15 Ribu, Citarasa Dessert Box di Toko Roti Malika Ini Bikin ketagihan!

Menurut kak Nur Miadelvi, pemilik Martabak Manis Royal, varian topping yang paling diminati pembeli adalah keju coklat dan keju jagung. “Best seller nya itu keju coklat, keju jagung, itulah yang paling banyak peminatnya.” Ujarnya.

Meski demikian, ia mengungkapkan bahwa penjualan martabak manis saat bulan ramadhan mengalami penurunan sehingga berpengaruh terhadap pendapatan per harinya.
“Selama puasa itu dekat buka puasa ramai, habis isya ramai. Tetapi kalau hari biasa, itu malam minggu dan hari minggu ramainya.” Akunya.
“Ada 500 ribu lah ya, soalnya kan pembelinya menurun. Selama bulan puasa juga orang lebih banyak berburu takjil.” Tambahnya.

Baca Juga  Pukis, Cemilan Manis yang Tetap Dicari di Tengah Banyaknya Makanan Kekinian

Selain rasanya yang enak, harganya pun terjangkau, yakni mulai dari Rp 20.000 pemirsa sudah dapat menikmati satu porsi martabak manis yang lezat. Jika penasaran, Anda boleh mengunjungi gerai Martabak Bangka Royal yang ada di Tanah Seribu, Binjai Selatan. Martabak Manis Royal juga menyediakan pemesanan secara online melalui aplikasi GrabFood.

Dibuat oleh : Claudya Febrina Br Tarigan

Share :

Baca Juga

Dissert

Pukis, Jajanan Manis yang Lembut bikin Nagih

Dissert

Donat Harvies Lhokseumawe, Primadona Baru Pecinta Kuliner Manis

Dissert

Resep Praktis Mengolah Kolang Kaling Menjadi Manisan Segar

Dissert

Cita Rasa Manis Chocolate Belgium Dessert Box, Usaha Baru Dilla Evendi Raup Omzet Rp400 Ribu per Hari

Dissert

Lezat dan Nagih! Salad Buah Creamy dari SF.Cake Lhokseumawe Jadi Favorit Pecinta Dessert

Dissert

Segarnya Es Krim Brownies Coklat Station Coffe Premium, Teman Setia di Cuaca panas Kota Lhokseumawe

Dissert

Segarnya Smotis, Jus, dan Es Teler di Jl. Darussalam Lhokseumawe, Harga Bersahabat

Dissert

Cita rasa fudgy brownies yang manis