ICIPRASA.COM | Dusun V, Pasar lembu, 25 Maret 2025 – Sumatra Utara memliki beribu jenis kuliner yang tersebar diseluruh daerah. Asahan adalah salah satu kabupaten yang memiliki banyak kukiner. Anyang pakis salah satu kuliner yang selalu ada saat ramadhan tiba.
Anyang merupakan kuliner Tradisional yang dapat kita dapatkan pada bulan Ramadhan, biasanya pada bulan ini banyak masyarakat yang menjual anyang, seperti salah satu warung yang kami datangi ini. Cita rasa Anyang yang begitu lezat membuat siapapun suka dengan kuliner satu ini, tak heran kuliner ini diburu dari berbagai kalangan mulai dari anak-anak hingga orang dewasa
Anyang pakis, terbuat dari bumbu yang khas dan campuran kelapa yang telah disangrai bersama ebi. Membuat cita rasa Anyang pakis semakin mengugah selera, Anyang pakis biasa disajikan dengan sedikit campuran tauge sebagai pelengkap , dan kemudian ditaburi dengan kelapa sangarai yang telah diberi bumbu dengan sedikit tambahan potongan bawang merah dan cabe merah dan perasan jeruk nipis sebagai pelengkap. Anyang pakis memiliki cita rasa yang gurih, segar dan lezat. Perpaduan komposisi pembuatan nya menciptakan rasa yang unik yang membuat siapapun ketagihan setelah mencobanya.
Bagi anda yang ingin mencicipi kelezatan Anyang pakis, bisa langsung datang berkunjung ke Asahan, untuk bisa menikmati kukiner satu ini.
Dibuat oleh: Surya Fajar Kelana