Iciprasa mencicipi salah satu dessert atau makanan ringan khas Indonesia yaitu risol, pada hari rabu 21 Mei 2025 (21/05/2025), berlokasi di simpang 4 arun, desa Blang Pulo, kecamatan muara satu, kota Lhokseumawe.
Risol merupakan salah satu makanan ringan yang sangat populer di Indonesia, risol bisa ditemukan di mana saja di setiap daerah di Indonesia karena itulah makanan ini menjadi populer.
Kemudian risol ini bisa dinikmati oleh siapa saja, mulai dari anak-anak, remaja, bahkan orang dewasa sekalipun bisa menikmati risol ini. Risol juga terdapat dalam beberapa bentuk seperti bentuk persegi, bulat panjang, dan masih banyak lagi.
Cara membuat risol pun sangatlah mudah, isilah adonan kulit lumpia dengan berbagai isian, seperti kentang, wortel, daging, dan diberi bumbu, kemudian setelah mengisi isiannya barulah digoreng.
Buat kamu yang suka mencoba makanan ringan ala kaki lima, risol sangat menjadi rekomendasi buat kamu cicipi!
Oleh: Muhammad Iqbal